Senin, 06 Oktober 2014

Sistem Basis Data

B. Landasan Teori

1. Pengertian Informasi

      Menurut Gordon B. Davis dalam bukunya Management Informations System : Conceptual Foundations Structure, and Development menyebutkan “Informasi sebagai data yang telah diolah menjadi bentuk yang berguna bagi penerimanya dan nyata, berupa nilai yang dapat dipahami didalam keputusan sekarang maupun masa depan”. Menurut Barry E. Cushing dalam buku Accounting Information System and Business Organization, dikatakan “Informasi merupakan sesuatu yang menunjukkan hasil pengolahan data yang diorganisasikan dan berguna kepada orang yang menerimanya”. Selanjutnya menurut Robert N. Anthony dan John Dearden dalam buku Management Control Systems, dikatakan “Informasi sebagai suatu kenyataan, data, item yang menambah pengetahuan bagi penggunanya”.

    Berdasarkan pengertian dari para tokoh, dapat dikatakan bahwa Informasi adalah data mentah yang sudah diolah, sehingga dapat berguna untuk pengambilan suatu keputusan yang mendukung sumber informasi.

    Pengolah data dapat menjadi informasi apabila diolah dengan model, pada awalnya data dimasukkan ke dalam model untuk diproses lalu setelah pemrosesan data selesai, data tersebut menghasilkan informasi yang bermanfaat untuk penerima dalam pengambilan keputusan. Setelah keputusan diambil, maka menghasilkan kejadian-kejadian tertentu yang digunakan kembali sebagai data yang nantinya akan dimasukkan ke dalam model.

2. Pengertian Sistem Informasi

       Sebuah sistem informasi termasuk dalam ruang lingkup dari perangkat keras dan perangkat lunak, dan perangkat manusia yang akan mengolah data menggunakan perangkat keras dan perangkat lunak tersebut. Data juga memegang peranan penting dalam sistem informasi, data yang akan dimasukkan adalah sebuah sistem informasi  berupa formulir-formulir, prosedur-prosedur dan bentuk lainnya.

Sistem informasi dapat diartikan juga sebagai :

-Suatu sistem yang dibuat oleh manusia, memiliki komponen-komponen dari organisasi untuk menghasilkan suatu tujuan, yaitu menyajikan informasi.

-Kumpulan prosedur informasi, jika dilaksanakan akan memberikan informasi untuk pengambilan keputusan dan mengendalikan informasi.

-Suatu sistem dalam organisasi untuk digunakan dalam kebutuhan pengolahan transaksi,  bersifat manajerial, mendukung operasi, dan kegiatan strategi dari organisasi serta menyediakan  pihak  tertentu melalui laporan yang tersedia. 

Tentu dalam sistem informasi dibutuhkan beberapa komponen yang berguna untuk di dalamnya. Komponen tersebut : input,   proses, output, teknologi, basis data dan kendali.

3. Pengertian Sistem Informasi Manajemen (SIM)

     SIM adalah suatu sistem yang umumnya diterapkan di dalam suatu organisasi untuk mendukung pengambilan keputusan atau informasi yang dihasilkan, sehingga informasi ini dibutuhkan oleh semua tingkatan manajemen, atau disebut juga sebagai teknik pengelolaan infromasi di dalam suatu organisasi.

       SIM memiliki peranan penting di dalam organisasi karena memiliki pengaruh terhadap kemajuan dari suatu organisasi. Sumber informasi yang di hasilkan harus tepat, akurat, dan cepat sehingga menjadikan organisasi berkembang pesat.

4. Microsoft SQL Server 2000

        Pertama kalinya Microsoft SQL Server diperkenalkan pada tahun 1990 ditujukan untuk platform Microsoft OS/2 yang bekerjasama dengan Sybase. Produk ini berasal dari Sybase SQL Server dengan versi 4.x untuk platform UNIX. Kerjasama dengan Sysbase terus berjalan sampai di luncurkannya SQL Server versi 6.0 dan 6.5.

    SQL Server 6.5 untuk memperbarui kemampuan transaksi dan menjadi produk database client/server yang dipakai di platform Windows NT. Untuk mengembangkan kebutuhan SQL Server, Microsoft mendesain ulang dan mengembangkan ke SQL Server 7.0. Selanjutnya kerjasama dengan Sybase diberhentikan. Komponen dasar yang terdapat dalam SQL Server yaitu : database, table, diagram, stored procedure, trigger, dan Full-Text Index.

5. Microsoft Visual Basic 6.0

         Visual Basic merupakan bahasa pemrograman komputer. Bahasa program adalah perintah yang dituliskan, sehingga dimengerti oleh komputer untuk melakukan tugas tertentu. Visual Basic atau VB dikembangkan oleh Microsoft dari tahun 1991, pengembangan dari bahasa program sebelumnya yaitu BASIC (Beginner’s All-purpose Symbolic Instruction Code) pada era 1950-an. VB termasuk kedalam salah satu development tool, yaitu alat untuk membuat banyak program compute, khususnya sistem operasi windows. VB juga bahasa pemrograman komputer yang mendukung pemrograman berorientasi objek atau (Object Oriented Programming, OOP).

Visual Basic versi 6.0 memiliki beberapa kelebihan dibandingkan versi sebelumnya, yaitu 
  1. Disertai dengan berbagai fasilitas membuat aplikasi database, database visual, menjadikan lingkungan terbaik untuk mengembangkan aplikasi client server dan multiuser.
  2. Bahasa program Event-Driven, ketika event terdeteksi, event akan melakukan aksi dengan kode yang ada.
  3. Terdapat fasilitas Autolist, program secara otomatis menampilkan method atau properti yang digunakan pada saat mengetik dot(.). Maka akan memperkecil kesalahan user dalam pengetikan kode program.
  4. Terdapat fasilitas untuk program berbasis windows, seperti grafis, multimedia, dan multitasking.

C. Analisis (Proses Penelitian)

            Berikut ini adalah system flowchart yang diterapkan pada Perusahaan Manufaktur A Rotan :



D. Hasil Penelitian dan Pembahasan

         Rancangan sistem secara umum memiliki tujuan untuk melukiskan suatu tahapan penyelesaian sederhana dan jelas dengan menggunakan simbol-simbol standar. Dalam membuat laporan tersebut, rancangan sistem disajikan dalam dua model, yaitu Data Flow Diagram (DFD) dan Flowchart sistem.

      Flowchart merupakan gambaran suatu sistem komputer untuk memproses pengolahan data, sehingga data dapat diproses secara efisien. Karena menghubungkan antara system komputer dengan peralatan komputer.
Dibawah ini merupakan Data Flow Diagram yang dianjurkan :

1.)    Context Diagram

Input, Update, Delete data, supplier, pelanggan, pembelian, penjualan, detail penjualan, detail pembelian.



2.)    Data Flow Diagram (DFD) Level 1



Tahapan diatas merupakan rancangan system yang dianjurkan sebelum proses pembuatan, installasi dan pemakaian program.

Dibawah ini merupakan tahapan pembuatan program dengan menggunakan Microsoft Visual Basic 6.0.

  1. Form Login




















  1. Menu



  1. Input Data Barang


  1. Input Data Supplier












  1. Input Data Pelanggan














  1. Input Data Pembelian


  1. Input Data Penjualan


Pendahuluan 


Sumber :



Baca SelengkapnyaSistem Basis Data